Breaking News:Mahasiswa dan Aparat Betrok di Depan DPRD Kalsel, Puluhan Orang Dapat Tindakan Medis, Satu Pingsan - Radar Banjarmasin

 Breaking News:Mahasiswa dan Aparat Betrok di Depan DPRD Kalsel, Puluhan Orang Dapat Tindakan Medis, Satu Pingsan - Radar Banjarmasin

M Oscar Fraby

BANJARMASIN - Demo mahasiswa di depan Gedung DPRD Kalsel, Jumat (23/8/2024) malam berakhir ricuh. Aparat harus membubarkan massa karena ngotot menembus barikade aparat.

Saat itu, waktu sudah menunjukkan pukul 20.00 Wita, mahasiswa dari gabungan BEM se-Kalsel masih ngotot bertahan di ruas Jalan Lambung Mangkurat Banjarmasin.

Awalnya, aparat Kepolisian sudah bertindak persuasif dengan memberi waktu lebih berorasi. Yang sedianya hanya sampai pukul 18.00 Wita.

Baca Juga: Sempat Dirawat di RSUD Moch Ansari Saleh, Pemilik Ponsel 87 di Handil Bakti Akhirnya Meninggal Dunia, Diduga Korban Perampokan dan Kekerasan

Namun, massa memaksa menerobos ingin menduduki “Rumah Banjar”. Tak ayal, upaya aparat dengan menahan massa menimbulkan kericuhan. Ini merupakan bentrokan kedua, sebelumnya terjadi insiden serupa pada sore hari.

Massa menuntut untuk bertemu Ketua DPRD Provinsi Kalsel, Supian HK. Namun, Supian sedang berada di wilayah konstituennya karena agenda resmi legislatif.

Koordinator lapangan, Muhammad Arief Rahim menerangkan ada puluhan massa yang harus mendapatkan tindakan medis, usai terjadi dua kali bentrokan itu.

Baca Juga: Ratusan Personel Dikerahkan Amankan Pilkada 2024 di Kabupaten HST

“Hingga pukul 20.00 Wita, data sementara yang terhimpun ada 21 orang yang menerima tindakan medis, satu di antaranya pingsan,” terangnya.

Ketua HMI Cabang Banjarmasin itu mengungkap ada tiga massa yang diamankan aparat. “Kami menyesalkan tindakan kekerasan dari aparat ini,” ujarnya.

Baca Juga

Komentar

Informasi Indonesia - Terbaru - Google Berita