Ular Piton Sepanjang 7 Meter Masuk Permukiman Warga di Parepare - Beritasatu

 

Ular Piton Sepanjang 7 Meter Masuk Permukiman Warga di Parepare

Parepare, Beritasatu.com - Seekor ular piton sepanjang 7 meter muncul di area permukiman warga di Jalan Latasakka, Kelurahan Lumpue, Kecamatan Bacukiki Barat, Kota Parepare, Sulawesi Selatan. Kemunculannya pada Minggu (22/9/2024) malam membuat warga setempat heboh.

ADVERTISEMENT

Warga di pesisir Pantai Tonrangen merasa cemas sehingga segera menghubungi petugas pemadam kebakaran untuk mengevakuasi ular tersebut. Ukuran ular yang besar membuat petugas dan warga sempat kesulitan menangkapnya.

Proses evakuasi berlangsung dramatis. Ular piton sempat mencoba kabur dan membuat kepanikan di antara warga yang menyaksikan. Namun, setelah sekitar 30 menit berupaya keras, ular tersebut akhirnya berhasil ditangkap. Mulutnya langsung diikat dengan lakban agar tidak membahayakan.

Seorang warga bernama Sappe mengungkapkan, ular pertama kali ditemukan oleh seorang nelayan yang baru saja pulang melaut.

"Seorang nelayan baru datang, lalu dia melihat sesuatu yang bercahaya. Saat disenter, ternyata itu ular piton besar," ungkap Sappe, Minggu (22/8/2024).

Sementara itu, petugas Damkar Parepare bernama Ilham menjelaskan, mereka mengalami kesulitan saat berusaha menangkap ular tersebut. Bahkan, ular sempat berusaha melarikan diri ketika pertama kali ditangkap.

"Ular pitonnya sekitar 7 meter, cukup sulit. Saat pertama kali ditangkap, sempat terlepas dari alat penangkap dan berusaha lari ke hutan," katanya.

Setelah berhasil dievakuasi, ular piton tersebut dibawa ke Kantor Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Parepare untuk kemudian dilepaskan di hutan yang jauh dari permukiman warga.

Baca Juga

Komentar

Informasi Indonesia - Terbaru - Google Berita